Home / Handphone & Aksesoris

Kamis, 28 Oktober 2021 - 05:46 WIB

Huawei matepad t8

Gambar: telset.id

Gambar: telset.id

Sekarang ini setiap harinya kita tidak bisa lepas dari teknologi, mulai dari bekerja, membaca, bermain, sampai dengan mendidikn anak. Nah salah satu solusi untuk keperluan tersebut adalah Huawei MatePad T8.

HP keluaran Huawei ini bisa memberikan Anda pengalaman menonton yang luar biasa. Huawei MatePad T8 dilengkapi bezel 4,9 mm yang membuat Anda bisa mendapatkan pengalaman hiburan seperti membaca dan memnonton film dengan lebih maksimal.

Huawei MatePad-T8 memiliki desain yang ramping dan tepian melengkung. Desain ini memberikan kesan elegan dan mewah, apalagi beratnya cuma 310 gram saja, jadi Anda bisa membawa Smartphone ini kemana pun.

Tablet ini menggunalan layar berukuran 8 inchi dan dengan resolusi FullHD+. Dengan tablet ini Anda bisa menonton film dengan sangat puas.

Untuk dapur pacunya, Huawei MatePad T8 dibekali dengan chipset octa-core Mediatek MT8768 dengan didukung oleh RAM 2GB dan ROM 32GB. Meskipun hanya memiliki internal 32GB, Anda masih bisa menambahnya dengan microSD sampai dengan 512GB.

Bukan cuma performanya saja yang cukup tangguh, tablet ini juga memiliki daya tahan baterai yang awet. Alasannya karena Huawei MatePad-T8 memiliki kapastias baterai 5.100 mAh. Dengan sekali isi daya saja Anda bisa memutar video dan berselancar di internet sampai dengan 12 jam.

Ditambah lagi dengan menggunakan EMUI10, Huawei MatePad-T8 memiliki kerja yang cepat. EMUI10 bisa membantu Anda dalam berpindah antar aplikasi satu ke aplikasi dengan sangat cepat. Jika Anda suka membaca, tablet ini juga memiliki mode gelap yang bisa Anda gunakan.

Keunggulan lain dari Huawei MatePad-T8 adalah sangat ramah untuk anak. Tablet ini bisa Anda gunakan untuk menunjang pendidikan anak Anda. Adanya mode Eye Comfort pada tablet ini membuatnya bisa melindungi mata anak dari radiasi yang terpancar dari tablet.

Bagi Anda yang punya anak di rumah, tablet ini sangat cocok Anda gunakan. Karena tablet ini akan memberikan peringatan ketika anak Anda menggunakan tablet sambil berbaring.

Demikianlah review singkat tablet Huawei MatePad T8. Untuk harganya sendiri, Anda bisa membeli Huawei MatePad T8 dengan harga mulai dari Rp1.425.000 di Shopee, Tokopedia, ataupun marketplace lain.

Baca Juga : Review Spesifikasi Handphone Infinix Terbaru

 

 

Salam Penulis,

Mochamad Alif Prayogo

Share :

Baca Juga

infinix note 10 plus

Handphone & Aksesoris

Infinix note 10 plus
Harga HP Samsung Terbaru Tangerang 2022

Handphone & Aksesoris

Harga HP Samsung Terbaru Tangerang 2022
Daftar Harga Oppo Reno Juli 2022

Handphone & Aksesoris

Daftar Harga Oppo Reno Juli 2022
vivo y12

Handphone & Aksesoris

Vivo y12

Handphone & Aksesoris

New Apple iPad 7 Wifi 32Gb
assus zenfone 2

Handphone & Aksesoris

Assus zenfone 2
vivo y30

Handphone & Aksesoris

Vivo y30
Samsung Galaxy S21 ultra

Handphone & Aksesoris

Samsung Galaxy S23 Ultra: Spesifikasi dan Kisaran Harga