Home / Komputer & Aksesoris

Senin, 22 November 2021 - 14:09 WIB

Laptop Gaming Acer Terbaik

Berikut ini adalah 5 laptop gaming acer rekomendasi untuk anda yang pencinta game, karena spesifikasi yang di sematkan didalam 5 laptop gaming ini, sangat sangar dan fantastis.

Laptop Gaming Acer Nitro 5

Bagi yang membutuhkan laptop gaming terbaik dengan harga terjangkau, Acer Nitro 5 (AN515-56) adalah salah satu produk laptop gaming terbaru Acer yang patut untuk dipertimbangkan. Laptop diperkenalkan pertama kali di ajang Consumer Electronics Show (CES) 2021 Januari lalu.

Pembaharuan yang ditawarkan Acer Nitro 5 lumayan banyak dibanding pendahulunya. Salah satu yang paling dapat dilihat adalah usungan performa yang menjadi keunggulannya. Acer Nitro 5 disokong processor Intel Core generasi 11 yang menjadi seri terbaru saat ini.

Usai diperkenalkan di ajang tersebut, Acer Nitro 5 langsung diboyong ke Indonesia Maret 2021 lalu. Bagi yang belum tahu, Nitro 5 yang hadir di Indonesia adalah versi low-end. Untuk informasi lengkap, silahkan cek spesifikasi berikut.

Spesifikasi

Laptop Gaming Acer Nitro 5

https://www.google.com/search?safe=active&q=Acer+Nitro+5%0A+photos#imgrc=-tQF6jUIVbCehM

Laptop gaming ini dilengkapi layar IPS berdimensi 15,6 inci yang juga telah mendukung refresh rate 144Hz. Resolusi yang diberikan Acer Nitro 5 juga sangat powerfull karena mengusung 4K full HD 70fps. Sama dengan laptop gaming umumnya, Acer Nitro 5 mempunyai 4 zone RGB keyboard.

Selanjutnya dari segi konfigurasi, Acer Nitro 5 juga mengusung RAM 8GB yang dapat diperbesar sampai 32GB. Dalam hal penyimpanan, Acer Nitro 5 telah menyuguhkan SSD NVMe 512GB yang dapat ditambah hingga 2TB.

Lanjut ke sisi performa, laptop gaming ini juga didukung processor Intel Core i5 4 core dan juga 8 thread. Kemampuan clock speed yang perangkat miliki diklaim hingga 3.10Ghz dan dapat ditingkatkan sampai 5Ghz.

Processor dikombinasikan GPU NVIDIA GeForce GTX 1650 4GB GDDR6. Sehingga soal performa tidak usah diragukan. Pasalnya mampu menampilkan video gaming yang bagus dan sangat tangguh di kelasnya.

Di perangkat ini juga banyak beberapa fitur yang dapat dinikmati. Misalnya WiFi 6, teknologi pendingin berjenis Acer CoolBoost hingga Dolby Audio Premium. Jadi benar-benar mendukung aktivitas gaming yang sedang kamu lakukan.

Lalu berapa harganya? Acer Nitro 5 versi low-end ini dihargai Rp 12,999,000. Acer bahkan juga menawarkan bundle software gaming serta content creation 500 US dollar. Laptop dapat dibeli di berbagai toko resmi di Indonesia.

Laptop Acer Predator Triton 500

Beberapa hari yang lalu, Acer mengeluarkan dua laptop gaming terbaru di kelasnya yaitu Acer Predator Triton 500 dan juga Nitro 5. Bagi pecinta gaming, tentunya dua perangkat ini bisa sangat diandalkan untuk keperluan gaming atau keperluan lain yang mendukungnya.

Dengan spesifikasi yang canggih tapi di harga terjangkau, laptop ini sangat bisa diandalkan. Di artikel ini kami bakal membahas yang Acer Predator karena dianggap sebagai versi tertinggi dari dua varian laptop ini.

Bagi yang tertarik untuk memiliki laptop gaming ini, silahkan cek spesifikasi lengkapnya berikut.

Spesifikasi

Laptop Acer Predator Triton 500

https://www.google.com/search?safe=active&q=Acer+Predator+Triton+500%0A+photos#imgrc=f6K2KesAjh6tlM

Acer Predator Triton 500 (PT515-52) adalah laptop gaming berdimensi tipis dan ringan sehingga mudah dibawa kemana saja. Bayangkan saja, ketebalan laptop ini hanya sekitar 17,9 mm saja. Belum lagi bobot laptop juga hanya 2,1 kg sehingga sangat aman untuk mobilitas.

Menghadirkan prosesor Intel Core Generasi ke-10 Core i7-10875 H dengan GPU Nvidia GeForce RTX Super dan refresh rate cepat sampai 300 Hz membuat laptop ini sangat unggul dalam hal performa karena anti lelet saat digunakan.

Terlebih ditambah dengan latensi laptop yang hanya 3 ms saja. Dengan tenaga prosesor Intel Core i7-108750H generasi ke-10 tersebut membuat laptop ini punya kemampuan untuk menangani berbagai macam game AAA dengan grafis tingginya.

Layar menjadi fitur paling menarik yang dimiliki Predator Triton 500. Dengan ukuran layar yang lega 15,6 inci, layar laptop menawarkan resolusi 1080p yang juga mengandalkan refresh rate 300 Hz dengan waktu respons 3 ms.

Fitur lain yang tak kalah menarik dari Predator Triton 500 adalah dibenamkannya per-key RGB customized keyboard yang membuat tampilan laptop semakin jempolan dan menarik.

Triton 500 merupakan jenis laptop gaming yang memiliki spesifikasi tinggi sehingga wajar jika harga yang ditawarkan lumayan tinggi. Bagi yang tertarik dengan laptop ini, kamu harus mengeluarkan budget hingga Rp 18 jutaan saja untuk spesifikasi paling rendah.

Pastikan hanya membeli di toko resmi karena banyak keuntungannya. Misal, ada garansi resmi hingga berbagai keunggulan lainnya.

Laptop Acer Predator Helios 300

Setelah resmi diperkenalkan di Indonesia Juni lalu, Acer melepas notebook gaming predator Helios 300 ke pasar Indonesia. Sebagai informasi, Acer Predator Helios 300 adalah varian laptop gaming kelas atas dari Acer.

Jadi wajar jika harga laptop ini memang diluar nalar. Dalam hal desain, Predator Helios 300 G3-572 punya desain yang sangat gagah, kokoh, dan juga garang dengan balutan warna hitam pekat serta aksen merah yang menyala di beberapa sisi.

Laptop punya dimensi yang sangat futuristik dan terlihat begitu tipis sehingga mudah dibawa untuk berpergian. Fitur iron backlit di bagian keyboard juga bakal menambah kesan waw di look and feel the game.

Spesifikasi

Laptop Acer Predator Helios 300

https://www.liputan6.com/tekno/read/4602285/acer-rilis-laptop-gaming-predator-helios-300-dan-nitro-5-anyar-ini-harga-dan-spesifikasinya

Predator Helios 300 G3-572 dipersenjatai dengan layar yang berukuran 15,6 inci dengan disematkan teknologi panel IPS (In-Plane Switching) matte. Layar memberi sudut pandang luas ditambah resolusi full HD 1920 x 1080 piksel.

Bukan hanya itu, layar yang dibenamkan pada laptop dilengkapi fitur anti-glare yang juga didukung dengan teknologi Acer ComfyView. Jadi wajar jika gambar yang ditampilkan sangat tajam dan berkualitas.

Predator Helios 300 G3-572 termasuk laptop kelas atas yang mendapat dukungan prosesor Intel Core i7-7700HQ generasi Kaby Lake quad-core. Jenis prosesor ini dapat berlari pada kecepatan 2,8 GHz sampai maksimal 3,8 GHz di fitur Turbo Boost.

Acer menyematkan RAM 16GB DDR4 yang punya kecepatan 2133MHz sehingga menunjang berbagai aktivitas yang dilakukan penggunanya. Laptop juga punya media penyimpanan HDD 1 TB yang juga ditambah SSD 128 GB.

Dari grafis, Acer Predator Helios 300 G3-572 punya dual-graphics card powerfull yang bisa bekerja bergantian sesuai kebutuhan. GPU terdiri dari Intel HD Graphics 630 serta Nvidia GeForce GTX 1060.

Kartu grafis ini juga ditandemkan memori VRAM 6GB GDDR5 yang bisa menghasilkan gambar menakjubkan. Dari harga, karena spesifikasi yang ditawarkan memang sangat menakjubkan, tak heran jika harga laptop tergolong tinggi.

Tapi tenang saja karena harga tersebut sepadan dengan apa yang kamu dapat dari laptop. Belilah di toko resmi agar mendapat barang resmi dan garansi.

Acer Predator Triton 900

Setelah dikenalkan di panggung CES 2019 Januari lalu, Acer secara resmi merilis dua seri laptop gaming terbaru yang mereka miliki, yakni Predator Triton 900 dan Triton 500.

Dua laptop gaming ini dibawa ke Indonesia untuk menunjukkan keperkasaannya di laptop gaming di Indonesia. Dengan desain bergaya layar putar, display laptop ini dapat dibolak-balik, diputar dan juga disandarkan ke bagian engsel sesuai keinginan (stand mode).

Jika melihat kemampuan tersebut, laptop ini mirip dengan laptop convertible alias 2-in-1. Dalam hal display, Predator Triton 900 juga telah dipasangkan dengan panel IPS berdiagonal 17 inci.

Spesifikasi

Acer Predator Triton 900

https://www.google.com/search?safe=active&q=Acer+Predator+Triton+900%0A+photos#imgrc=T830AY52Lc8ZdM

Belum lagi layar sudah mengandalkan resolusi 4K UHD, serta turut didukung fitur Nvidia G-Sync. Meskipun layar yang dibenamkan cukup besar, Triton 900 mempunyai ketebalan 23,75 mm yang beratnya mencapai berat 4,1 kg.

Sedangkan soal dapur pacu, Predator Triton 900 dianugerahi dengan prosesor Intel Core i7 generasi kedelapan yang juga dipadukan dengan kartu grafis Nvidia GeForce RTX 2080 8GB.

Jenis kartu grafis tersebut merupakan model terbaru Nvidia yang juga dibekali memory GDDR6 dengan teknologi Ray Tracing serta Artificial Intelligence. Tak heran jika laptop punya kemampuan yang kencang dan tangguh di kelasnya.

Acer juga melengkapi Predator Triton 900 bersamaan dengan RAM 2x16GB (dual channel, total 32GB) serta dua media penyimpanan SSD yang punya kapasitas 256 GB.

Untuk urusan pendingin, Predator Triton 900 dibekali dua buah kipas “Aeroblade 3D” dari generasi ke-4 yang mempunyai aliran udara 45 persen jauh lebih baik dibanding fan laptop.

Predator Triton 900 dibekali keyboard mekanik yang juga menyematkan fitur anti-ghosting dan dilengkapi aksen lampu RGB yang dapat diatur warna aplikasi Predator Sense.

Aplikasi dapat digunakan untuk mengoptimalkan performa laptop dengan mode Turbo sekali klik. Tersedia touchpad yang dapat diubah jadi numeric keypad yang tentunya untuk memudahkan pengguna ketika main game.

Bagi yang tertarik dengan laptop ini, kamu harus merogoh kocek sebesar Rp 69.999.000. Kendati sangat mahal, fitur dan spesifikasi yang ditawarkan di sini tidak mengecewakan sama sekali.

Acer Aspire 5 A514-52G

Acer adalah salah satu pabrikan laptop terkenal saat ini. Belum lama ini, pabrikan Acer kembali menawarkan SKU seri Aspire 5-nya yang dipersenjatai dengan prosesor Intel Core Generasi 10 codename Comet Lake.

Laptop yang memiliki seri lengkap Aspire 5 A514-52G-799Y ini dilengkapi dengan kartu grafis tambahan NVIDIA GeForce MX 250 serta didukung dengan memori utama 8GB DDR4-3200 sehingga memberi performa yang sangat menakjubkan.

Belum lagi laptop juga dikombinasikan dengan media penyimpanan SSD 128GB dan juga HDD 1TB. Bagi yang tertarik dengan perangkat laptop ini, silahkan cek spesifikasi lengkapnya hanya di artikel ini.

Spesifikasi

Acer Aspire 5 A514-52G

https://www.google.com/search?safe=active&q=Acer+Aspire+5+A514-52G%0A%0Aphotos#imgrc=vBd0kW8R565BOM

Menjadi salah satu laptop yang mengusung portabilitas, Acer Aspire 5 ini punya dimensi yang lebar dan besar sehingga membuat penggunanya semakin puas. Meski lebar, laptop tergolong tipis dengan ketebalan yang hanya 1,79 cm saja.

Sedangkan untuk bobot, laptop punya bobot yang hanya 1,7 kg saja. Layar yang diusung di sini berukuran 14 inci beresolusi 1.920 x 1.080 piksel sehingga menawarkan tampilan grafik yang menonjol. Belum lagi juga punya panel IPS yang membuat tampilan grafiknya cukup bagus serta sudut pandang lebar.

Termasuk laptop yang mengusung poduktivitas, Acer mengandalkan prosesor Intel Core i7-10510U sebagai tenaga sehingga laptop memberi daya yang sangat gahar. Intel Core i7-10510U juga mempunyai 4 core dan 8 thread.

Dikombinasikan dengan kartu grafis NVIDIA GeForce MX 250 membuat laptop ini sangat mumpuni. Sangat cocok untuk memainkan berbagai game unggulan seperti Dota2, Apex Legends hingga CS: Go.

Laptop memiliki konektor yang tergolong lengkap. Sayangnya, USB 3.1 Type-C-nya tidak mendukung teknologi DisplayPort dan juga power delivery. Bagi yang suka bekerja di kondisi gelap, bagian kobor laptop memakai backlight yang mempunyai pengaturan dua tingkat kecerahan.

Bagi yang tertarik dengan laptop ini, silahkan siapkan budget sekitar Rp 12 jutaan. Meskipun agak mahal, tapi spesifikasi yang ditawarkan di sini tetap tidak dapat dianggap remeh. Jika ingin membeli laptop ini, silahkan beli di toko resmi supaya mendapat garansi resmi.

Baca Juga : Laptop Gaming Asus Terbaik dikelasnya

 

 

Salam Penulis,

Imtek-Global

Share :

Baca Juga

Acer Predator Triton 900

Komputer & Aksesoris

Rekomendasi Laptop Gaming Acer Tahun 2024
7 Rekomendasi SSD Internal Laptop 2022

Komputer & Aksesoris

7 Rekomendasi SSD Internal Laptop 2022
Daftar Harga Laptop Gaming Juli 2022

Komputer & Aksesoris

Daftar Harga Laptop Gaming Juli 2022
Lenovo Y520

Komputer & Aksesoris

Lenovo Y520
Laptop Gaming Asus ROG Zephyrus S Series

Komputer & Aksesoris

Laptop Gaming Asus Terbaik
Daftar Harga Laptop Lenovo Terbaru 2022

Komputer & Aksesoris

Daftar Harga Laptop Lenovo Terbaru 2022
Predator Helios 300

Komputer & Aksesoris

Predator Helios 300
Laptop Harga kurang dari 5 juta

Komputer & Aksesoris

Laptop Harga kurang dari 5 juta