Berikut ini adalah rekomendasi laptop gaming asus terbaik dikelasnya, silahkan simak review dan spesifikasinya yang dirangkum imtekglobal dibawah ini.
ASUS ROG G513IH
Butuh laptop gaming terjangkau dengan harga terjangkau sekitar 15 jutaan? Tenang saja karena ada Asus ROG Strix G513IH R765B6T-O yang dapat dipakai untuk keperluan gaming tersebut. Bisa dibilang ini adalah varian termurah Asus ROG Strix G15 G513.
Laptop ini punya balutan desain modern dengan gaya futuristik. Belum lagi juga dijejali dengan aneka fitur pendukung gaming yang mumpuni. Diantaranya seperti Armoury Crate hingga keyboard berteknologi Overstroke,
Spesifikasi
Pertama kali yang akan kita bahas adalah soal performa, Asus ROG Strix G513IH R765B6T-O memang bukan yang terkencang di kelasnya. Namun, laptop gaming besutan Asus ini masih sanggup digunakan untuk main game terkini.
Hal tersebut berkat adanya duet prosesor AMD Ryzen 7 4800H generasi Renoir yang juga ditandemkan dengan kartu grafis mumpuni Nvidia GeForce GTX 1650. Belum lagi Asus ROG Strix G513IH R765B6T-O menawarkan layar refresh rate 144Hz smooth untuk mendukung pengalaman gaming terbaik.
Asus juga membekali laptop gaming ini dengan layar berdimensi 15,6 inci yang telah dipadukan dengan teknologi IPS Level LCD LED (Light Emitting Diode) backlight beresolusi Full HD 1920 x 1080 piksel.
Adapun cakupan layar yang ditawarkan mencapai 45% NTSC color gamut yang sangat cemerlang. Asus juga memiliki fitur Eye Care supaya mata tidak cepat lelah saat digunakan untuk menatap monitor.
Konektivitas yang disematkan pada laptop Asus ROG Strix G513IH R765B6T-O juga tergolong sangat cukup lengkap di kelasnya. Pasalnya telah memberi dukungan WiFi 6 (802.11ax) 2×2, Port USB 3.2 Gen2, LAN, Bluetooth 5.1 Combo hingga port combo audio 3,5mm.
Beralih ke sektor penyimpanan, laptop ini dibekali SSD (Solid State Drive) M.2 PCIe 3.0 x4 yang memiliki kapasitas hingga 512GB. Pemakaian media SSD tersebut menawarkan kecepatan transfer rate yang sangat tinggi.
Bagi yang tertarik dengan laptop gaming ini, kamu harus merogoh kocek sebesar Rp 15 jutaan. Tapi tenang saja karena harga tersebut sudah sangat murah jika melihat spesifikasi Asus ROG Strix G513IH yang sangat mumpuni di kelasnya.
Asus ROG Strix GL753VD
Laptop gaming menjadi kebutuhan yang banyak diperlukan saat ini. Terlebih dengan banyaknya game online populer yang dapat dimainkan, khususnya untu platform PC.
Untungnya berbagai vendor laptop tahu peluang tersebut dan mulai menghadirkan berbagai laptop keluaran terbaru yang dapat pengguna pilih. Salah satu yang paling baru saat ini adalah ASUS ROG GL753VD.
Selain untuk keperluan gaming, laptop ini juga bisa digunakan untuk kebutuhan multimedia setiap penggunanya. Diantaranya seperti Editing Video, Office, atau sebagainya. Bagi yang tertarik, silahkan cek spesifikasi laptop gaming ini di artikel berikut.
Spesifikasi
Asus ROG merupakan tipe laptop dari ASUS yang performanya tidak perlu diragukan lagi. Mengingat laptop seri ini memang secara khusus mengusung kegiatan gaming. Di seri ini, Asus sudah menanamkan processor Intel Core i7 7700HQ atau generasi ke 7 sehingga performanya tidak perlu diragukan.
Jadi sangat wajar jika laptop ini sangat cocok untuk kebutuhan gaming. Processor juga dibekali dengan kecepatan 2,8 GHz yang membuat perangkat ini cukup kencang untuk digunakan main game. Bahkan dapat ditingkatkan pakai Turbo Boost sampai 3,8 GHz.
Belum lagi ada dukungan RAM berkapasitas 16 GB yang membuat aktivitas gaming jadi sempurna karena kencang dan anti lag. Ada juga penyimpanan SSD 256GB yang membuat performa laptop ini semakin bagus.
Kualitas grafis juga cukup menarik karena ada kartu grafis VGA NVIDIA GeForce 1050 yang mengandalkan VRAM 4GB. 2.6. Jadi, selain untuk gaming, laptop ini juga tangguh untuk multimedia. Lalu berapa harga ditawarkan?
Soal harga, laptop ini dibanderol di harga yang rendah meskipun kategori laptop gaming. Bagi yang belum tahu, ASUS ROG ini dibanderol di harga 20 jutaan. Dimana sangat worth it untuk apa yang laptop tawarkan.
Bagi yang tertarik, silahkan beli di toko laptop terdekat. Atau juga bisa via marketplace yang kini sudah banyak tersedia di internet. Belilah di toko resmi karena lebih aman. Belum lagi ada garansi resmi yang dapat kalian nikmati.
Asus ROG Zephyrus S Series
ROG Zephyrus S Series GX531 sudah tersedia resmi di Indonesia. Varian terbaru keluarga ROG Zephyrus tersebut kembali hadir dengan mengusung berbagai fitur unggulan yang ada saat ini.
Diantaranya yang dapat kami rangkumkan seperti ukuran bodi laptop yang sangat tipis, ringkas dan juga ringan untuk dibawa kemana saja. Belum lagi juga menyematkan sistem pendingin dengan mekanisme unik hingga performa kelas atas.
Dengan suguhan fitur tersebut, tentunya banyak yang tertarik ingin memiliki laptop ini. Bagi yang tertarik ingin membeli perangkat ini, silahkan cek spesifikasi perangkat berikut supaya lebih paham.
Spesifikasi
https://www.google.com/search?safe=active&q=Asus+ROG+Zephyrus+S+Series%0Aphotos#imgrc=ysrBBDgVfchPEM
Di kelasnya, laptop mempunyai kemampuan gaming yang sangat maksimal dibanding pesaingnya. Pasalnya laptop mengusung prosesor Intel Core generasi ke-8 atau lebih tepatnya prosesor Intel Core i7-8750H. Prosesor ini juga sudah memakai konfigurasi 6 core dan juga 12 thread.
Prosesor tampil dengan kecepatan 4,1GHz sehingga kecepatan gaming di laptop ini sangat unggul dan tidak game PC yang tidak dapat dimainkan di sini. Pasalnya punya performa yang sangat unggul dan tangguh.
Tak hanya itu, ROG Zephyrus SGX531 juga didukung dengan RAM DDR4 berkapasitas 24GB dan penyimpanan M.2 NVMe PCIe SSD yang sangat kencang. Laptop juga didukung dengan GPU terkencang Nvidia GeForce RTX series.
Bagi yang belum tahu, ini adalah GPU terkencang di dunia saat ini. Varian juga mempunyai dimensi layar yang sangat lega yakni mencapai 15,6 inci sehingga pengalaman menikmati game dengan perangkat ini sangat menjanjikan.
Kendati demikian, ukuran body ini masih lebih kecil dibanding ROG Zephyrus GX701GX. Meskipun begitu, performa yang dihadirkan tetap yang terbaik dan tidak dapat diremehkan begitu saja.
Zephyrus SGX531 juga dilengkapi dengan layar gaming yang punya refresh rate 144Hz dengan response super cepat 3ms. Jadi, wajar jika perpindahan di dalam layar sangat cepat dan anti lag sama sekali.
Untuk menikmati gaming di laptop ini, kamu harus merogoh kocek yang tergolong sangat tinggi. Bagaimana tidak, harga laptop menyentuh 50 jutaan. Dan termasuk yang paling mahal di kelasnya.
Tapi tenang saja, harga yang kamu bayarkan sepadan dengan spesifikasi laptop yang kamu terima. Pasalnya banyak spesifikasi unggulan dan terbaru yang dapat kamu nikmati di ROG Zephyrus S Series.
Laptop Gaming Asus ROG Zephyrus G14
ASUS ROG Zephyrus G14 (GA40) memiliki ketangguhan sebagai laptop gaming super cepat yang bertenaga AMD Ryzen 4000HS Series dengan gaya yang sangat menarik di kelasnya.
Hal tersebut sesuai slogan yang diusungnya oleh laptop ini, yaitu ‘Lead the Game with Style’. Seperti yang sudah dibahas, ROG Zephyrus G14 mempunyai bentuk dimensi yang ringkas dan tentunya dianggap lebih ultra slim.
Sangat wajar jika nyaman dibawa bepergian. Belum lagi juga didukung dengan bobot laptop dan dimensi laptop yang ringkas dan ringan.
Spesifikasi
https://www.google.com/search?safe=active&q=Asus+ROG+Zephyrus+G14%0A+photos#imgrc=zF5B4eoLySavkM
Dimensi laptop tergolong tipis dan ringan dibanding laptop gaming sekelasnya. Pasalnya laptop ini punya ketebalan hanya 17,9mm dengan bobot sekitar 1,7 kg saja. Di bagian layar belakang ada AniMe Matrix™ 1.215 mini LED dengan 256 tingkatan pencahayaan.
Fitur Anime Matrix™ membuat tampilan grafis, efek tampilan dan animasi menjadi super keren dan tampak hidup. ROG Zephyrus G14 (GA401) dibekali AMD Ryzen 4000HS Series 35 watt sebagai dapur pacu utamanya.
Sedangkan untuk urusan konfigurasi terdiri dari delapan inti dengan 16 thread yang pasti memenuhi kebutuhan gamer dan pengguna profesional kreatif saat ini. Kinerja gahar prosesor juga didukung RAM DDR4-3200 berkapasitas 8 GB dan 16GB untuk keperluan multitasking.
Jika kurang, RAM laptop dapat ditingkatkan hingga 32 GB. Prosesor memakai SSD NVMe berkapasitas 1 TB untuk mengakses data super kencang. Grafis laptop gaming juga didukung prosesor grafis NVIDIA® GeForce RTX™ 2060 di 65W berkecepatan 1298 MHz.
Selain untuk memainkan game, GPU juga mendukung fitur grafis dengan teknologi terkini bagi pengguna profesional. ROG Zephyrus G14 (GA401) juga menjadi seri laptop ROG pertama yang mengusung fitur ErgoLift Design.
Fitur ini memperlancar aliran udara supaya dapat mengangkat bagian belakang sehingga rongga udara ekstra muncul di bagian belakang. Sistem pendingin ini membuat laptop tidak gampang panas meskipun digunakan untuk main game.
Bagi yang tertarik dengan laptop ini, kamu harus merogoh kocek sebesar Rp18.299.000 hingga Rp34.999.000 untuk berbagai pilihan versi laptop yang telah disediakan.
Laptop Gaming Asus ROG Strix Scar 17 G733
Asus Indonesia belum lama ini menghadirkan lini laptop gaming terbaru bernama Republic of Gamers (ROG) Strix Scar 17 G733 series. Varian tertinggi laptop gaming ini punya peminat yang tergolong sangat tinggi. Pasalnya mengusung banyak spesifikasi terbaik di kelasnya.
Dalam hal performa, Asus ROG Strix Scar 17 G733QS R938D6T-O disebut sebagai salah satu laptop gaming berlayar 17 inci yang paling powerful. Belum lagi juga mendapat dukungan prosesor AMD Ryzen 9 5900H generasi Cezanne H yang memakai arsitektur Zen 3.
Tambahannya juga ditandemkan grafis mobile tertinggi Nvidia GeForce RTX 3080 yang juga dipadukan dengan VRAM sebesar 16GB. Gamer akhirnya dapat menikmati animasi game super smooth berkat layar refresh rate 300Hz lengkap.
Spesifikasi
Sumber :
Asus membekali ROG Strix Scar 17 G733QS R938D6T-O dengan layar berdimensi 17,3 inci yang telah mengandalkan teknologi IPS Level LCD LED (Light Emiting Diode) backlight beresolusi 1920 x 1080 piksel yang punya cakupan warna 100% sRGB color gamut.
Wajar jika akurasi warnanya juga sangat bagus dan mencolok sehingga bisa diandalkan untuk keperluan desain grafis hingga color grading. Laptop gaming juga mengusung Super Narrow Bezel rasio screen to body 85% yang sehingga dimensi laptop menjadi lebih ringkas.
Dalam hal grafis, Asus ROG Strix Scar 17 G733QS R938D6T-O diperkuat dengan GPU (Graphics Processing Unit) AMD Radeon RX Vega 8 iGPU yang di tandem kan dengan graphs diskrit Nvidia GeForce RTX 3080 dengan kualitas grafis yang mumpuni dan berkelas.
Dari ruang penyimpanan, Asus ROG Strix Scar 17 G733QS R938D6T-O tergolong sangat mumpuni karena mengandalkan SSD (Solid State Drive) M.2 PCIe 3.0 x4 2TB. Penggunaan media SSD tersebut menawarkan kecepatan transfer rate tinggi untuk mendongkrak performa dan hemat konsumsi daya.
Pabrikan Taiwan ini juga membekali perangkat dengan baterai 4 cell 4S1P Li-ion 90WHrs yang dapat bertahan hingga 12 jam video HD playback sehingga sangat hemat untuk berbagai aktivitas.
Dengan usungan teknologi dan spesifikasi kelas tinggi tersebut, tak heran jika laptop punya harga yang tergolong tinggi. Untuk mendapatkan laptop ini, kamu harus merogoh kocek lebih dari Rp 20 jutaan.
Baca Juga : 6 Laptop Gaming Lenovo Terbaik
Salam Penulis,